Rekrutmen Terbaru PT Bumi Suksesindo (BSI) tahun 2021

Rekrutmen Terbaru PT Bumi Suksesindo (BSI) tahun 2021

Profil Perusahaan

PT Bumi Suksesindo (BSI) merupakan perusahaan pertambangan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN), yang berdasarkan Keputusan Bupati Banyuwangi No. 188/547/KEP/429.011/2012 tanggal 9 Juli 2012 BSI telah  memiliki Izin Usaha Pertambangan Operasi Produksi  (IUP OP) seluas 4.998 ha. Terletak di Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur dengan kegiatan utama saat ini terfokus pada unit bisnis produksi emas dan tembaga di Tujuh Bukit Operation atau yang lebih dikenal dengan sebutan Tumpang Pitu. Kualitas sumber daya mineral pada Tujuh Bukit Operation diakui negara sebagai aset dengan nilai sangat strategis. BSI kemudian ditetapkan sebagai Obyek Vital Nasional (Obvitnas) pada tanggal 26 Februari 2016.

Posisi dan Kualifikasi

TRAINING SUPERVISOR
{Kode: MINING — TRAINING SUPERVISOR}
Posisi ini secara umum bertugas mengembangkan dan mengelola program pelatihan, membuat dan mempersiapkan materi dan modul pelatihan, melaksanakan program pelatihan yang sudah direncanakan, membuat laporan program pelatihan secara mingguan dan bulanan serta mengevaluasi efektivitas program pelatihan yang telah dilakukan. Posisi ini juga akan membantu proses perekrutan operator dengan melakukan penilaian terhadapkandidat baik tertulis, wawancara, maupun praktek di lapangan.

Persyaratan:
1. Berpendidikan minimal SMU/SMK sederajat, Diploma atau Sarjana akan menjadi nilai tambah.
2. Berpengalaman 10 tahun dalam mengoperasikan alat berat, 5 tahun sebagai Trainer Operator dan 3 tahun sebagai Trainer Specialist di industri pertambangan.
3. Menguasai minimal 5 alat berat (Excavator, OHT, ADT, Dozer, Motor Grader), menguasai DT Iveco akan menjadi nilai tambah.
4. Memiliki pengetahuan terhadap produk-produk alat berat serta mengerti sistem mekanik di setiap unit alat berat.
5. Memiliki sertifikat Keahlian Trainer seperti ToT, Asesor, sertifikat Trainer lainnya, serta sertifikat POP yang masih berlaku.
6. Mengerti dan memahami Operasi Tambang Dasar.
7. Dapat melakukan Pelatihan untuk Trainee.
8. Terbiasa bekerja dengan Planning, Organizing, dan Controlling yang baik.
9. Memiliki kemampuan komunikasi yang baik, secara lisan maupun tertulis, dan mampu meyakinkan lawan bicara.
10. Memiliki integritas diri yang kuat dan mampu memimpin serta mengembangkan tim.
11. Mampu berkomunikasi dalam Bahasa Inggris baik secara lisan maupun tulisan.

Cara Melamar / Email perusahaan

Tuliskan kode lowongan pada surat lamaran/subjek email (MAKSIMAL ukuran file 2 MB)
ke HR PT Bumi Suksesindo atau email: bsi.recruitment@merdekacoppergold.com

PERHATIAN: Kami tetap berusaha menyampaikan Informasi Rekrutmen yang Valid melalui Weblog ini, Harap Tetap Waspada apabila pada proses rekrutmen ada Pihak/Oknum yang meminta dana dalam bentuk apapun, Kami tidak pernah meminta dana dalam bentuk apapun (biaya transportasi atau akomodasi dll ) Harap Untuk Selalu Mengabaikan permintaan dana dalam bentuk Apapun.

Tags :